Delima (Punica Granatum)


Delima konon ditanam sebagai tanaman hias, tanaman obat, atau karena buahnya yang dapat dimakan. Ada tiga macam delima, yaitu delima putih, delima merah, dan delima ungu.

Delima putih adalah jenis tanaman delima yang paling banyak mudah ditemui. Delima ini kulitnya berwarna kuning jika telah matang dengan biji buah putih. Delima biasanya disantap dalam keadaan segar atau sebagai campuran rujak buah. Ada juga yang menjadikan delima sebagai jus.

Dahulu, ketika saya masih kecil, Ibu pernah menanam pohon ini. Saya ingat seringkali buah delima matang adalah yang pecah di pohon. Kalau sudah begitu, kami akan memetik dan langsung menyantapnya. Rasa buah delima manis dan segar.

Saat ini pun saya menanam kembali pohon delima. Saya membeli bibit tanaman delima dari toko pertanian. Pohonnya lumayan sudah tinggi saat itu dan beberapa bunga juga sudah banyak bermunculan. Sudah beberapa kali berbuah.

Tanaman delima ini sempat terabaikan. Saya kemudian memindahkan tanaman delima ke dalam pot diameter 40 cm, serta mengganti media tanam. Cukup lama tidak keluar bunga sampai suatu ketika saya melihat pentil bunga bermunculan.

Sekarang, bunga-bunga itu sudah membentuk bakal buah. Disusul dengan bakal bunga lainnya yang bermunculan di berbagai ranting pohon. Wah, senang ^-^.

Perbanyakan pohon delima bisa melalui cangkok atau stek. Saya pernah mencoba untuk mencangkok pohon delima dan cukup berhasil. Delima termasuk tanaman berbunga sepanjang tahun.

Khasiat buah delima bagi kesehatan antara lain dapat untuk penyakit-penyakit seperti: gangguan perut, gangguan jantung, kanker, perawatan gigi, rematik, kurang darah dan diabetes. (dikutip dari sini).

Manfaat delima juga bisa diperoleh dengan berbagai cara, seperti dalam bentuk sari buah atau bisa juga memakan bijinya, sirup, pasta atau konsentrat delima. Secara tradisional, buah delima biasa digunakan untuk membersihkan kulit dan mengurangi peradangan pada kulit. Jus buah delima juga bisa mengurangi derita radang tenggorokan. Menurut penelitian yang dilakukan oleh American Journal of Clinical Nutrition, buah delima yang kaya antioksidan ini bisa mencegah oksidasi LDL atau kolesterol jahat dalam tubuh. (sumber: http://id.wikipedia.org/wiki/Delima)

delima3

delima5

delima6

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *